PENGEMBANGAN MAJALAH BERBASIS KEARIFAN LOKAL TERINTEGRASI LITERASI SAINS MATERI METAMORFOSIS KELAS IV SEKOLAH DASAR

Authors

  • Dwi Ayu Saraswati Universitas Muhammadiyah Purworejo
  • Rintis Rizkia Pangestika Universitas Muhammadiyah Purworejo
  • Nurhidayati Universitas Muhammadiyah Purworejo

DOI:

https://doi.org/10.58526/ez-sci-bin.v1i2.30

Abstract

Pendidikan adalah upaya kegiatan belajar untuk mengasah manusia dalam aspek pengetahuan, keterampilan, dan sikap. Tujuan penelitian ini yaitu, 1) Menghasilkan majalah berbasis kearifan lokal terintegrasi literasi sains materi metamorfosis kelas IV sekolah dasar, 2) Mengetahui kelayakan majalah berbasis kearifan lokal terintegrasi literasi sains materi metamorfosis kelas IV sekolah dasar. Metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian pengembangan (research and development) dengan model ADDIE yang terdiri dari lima tahapan yaitu analysis, design, development, implementation, evaluation. Hasil penelitian pengembangan bahan ajar majalah ini adalah, 1) penelitian ini menghasilkan produk berupa bahan ajar majalah berbasis kearifan lokal terintegrasi literasi sains materi metamorfosis kelas IV sekolah dasar; 2) Hasil kelayakan majalah memperoleh persentase rerata oleh dosen ahli media 90%, ahli materi 81,7%,  dan praktisi 100% dengan kriteria sangat valid; 3) Hasil respon peserta didik dari tiga aspek memperoleh persentase 97,3% dengan kriteria sangat praktis; 4) Keterlaksanaan pembelajaran secara keseluruhan memperoleh persentase 84% dengan kriteria sangat praktis.

References

Abidin, Y., Mulyati, T., & Yunansah, H. (2021). Pembelajaran literasi: Strategi meningkatkan kemampuan literasi matematika, sains, membaca, dan menulis. Bumi Aksara.

Alpian, Y., Anggraeni, S. W., Wiharti, U., & Soleha, N. M. (2019). Pentingnya pendidikan bagi manusia. Jurnal Buana Pengabdian, 1(1), 66-72.

Anita, U., Walidain, S. N., & Ratu, T. (2018). Pengembangan Majalah Fisika Pada Materi Besaran dan Satuan. Quark: Jurnal Inovasi Pembelajaran Fisika dan Teknologi, 1(1), 41-45.

Jannah, D. R. N., & Atmojo, I. R. W. (2022). Media digital dalam memberdayakan kemampuan berpikir kritis abad 21 pada pembelajaran IPA di sekolah dasar. Jurnal Basicedu, 6(1), 1064-1074.

Kosasih, E. (2021). Pengembangan bahan ajar . Bumi Karakter.

Murti, W. W., & Sunarti, T. (2021). Pengembangan Instrumen Tes Literasi Sains Berbasis Kearifan Lokal di Trenggalek. ORBITA: Jurnal Kajian, Inovasi dan Aplikasi Pendidikan Fisika, 7(1), 33-43.

Safitri, L., Hidayat, J. N., & Azizah, L. F. (2021). Pengembangan Majalah Berbasis STEM Terhadap Literasi Sains Peserta Didik Pada Materi IPA SMP KELAS VIII. Prosiding SNAPP, 16-26.

Saputri, D. R., Ngazizah, N., & Anjarini, T. (2021). Pengembangan Majalah Berbasis Keterampilan Generik Sains Terintegrasi Karakter pada Tema 6 Energi dan Perubahannya Kelas III Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan Dasar, 2(1), 1-12.

Setiyawati, N., Syamswisna, S., & Tenriawaru, A. B. (2022). Kelayakan Biodiversity Magazine: Majalah pada Submateri Pemanfaatan Keanekaragaman Hayati Berbasis Tumbuhan Kosmetik. Didaktika Biologi: Jurnal Penelitian Pendidikan Biologi, 5(2),

Downloads

Published

2023-09-09

How to Cite

Dwi Ayu Saraswati, Rintis Rizkia Pangestika, & Nurhidayati. (2023). PENGEMBANGAN MAJALAH BERBASIS KEARIFAN LOKAL TERINTEGRASI LITERASI SAINS MATERI METAMORFOSIS KELAS IV SEKOLAH DASAR . EZRA SCIENCE BULLETIN, 1(2), 217–223. https://doi.org/10.58526/ez-sci-bin.v1i2.30